Sabtu, 25 Januari 2014

4 Bahan Dasar Utama Dalam Membuat Cake

Dalam membuat cake, ada 4 bahan dasar utama. Simak yuk sedikit reviewnya:

1. Tepung: dalam membuat cake, sebaiknya gunakan tepung dgn kadar protein sedang atau tepung untuk segala keperluan.

2. Gula: gula berfungai sebagai pemberi rasa dan efek warna karamel. Umumnya untuk pembuatan kue, digunakan gula kastor atau gula pasir. Namun kadang aja juga yang menggunakan gula halus.

3. Lemak: lemak bisa diartikan margarine, mentega ataupun minyak goreng. Lemak berfungsi untuk membuat cake lebih enak dan lembut.

4. Telur: telur berfungsi untuk membangun struktur dasar cake. Untuk membentuk cake yang lembut, umumnya adonan menggunakan kuning telur lebih banyak. Namun ada juga yang menggunakan putih telur lebih banyak.

Semoga bermanfaat dan selamat membuat cake :)

Untuk pemesanan cake, click www.nitrikitchen.com atau follow kami di twitter @nitrikitchen


Rabu, 22 Januari 2014

5 Kiat Sukses agar cake tidak bantat

Buat para pemburu resep yg suka bereksperimen dalam membuat cake, 5 kiat berikut penting untuk diketahui agar cake tidak bantat.

1. Pastikan bahan-bahan yang digunakan untuk membuat cake adalah bahan-bahan yang segar. Telur yang segar adalah telur yang kuning telurnya masih kental

2. Mixing adonan adalah proses yang sangat penting dalam pembuatan kue. Umumnya adonan kue dikocok hingga bentuk adonan membentuk jambul petruk. Ikuti instruksi resep agar kue tidak bantat

3. Dalam mengaduk adonan, pelajari mengaduk adonan dengan teknik balik agar adonan tidak turun dan adonan tetap mengembang

4. Memanggang cake umumnya menggunakan suhu 170c dengan waktu 20-40 menit tergantung dari ketebalan kue.

5. Biarkan cake yang sudah dipanggang dingin dahulu sebelum cake dihias.

Selamat mencoba :)

Jika ingin memesan cake bisa follow twitter kami di @nitrikitchen atau klik www.nitrikitchen.com

Selasa, 21 Januari 2014

Ternyata menjelang 2015 nanti, kita perlu melek digital

Baru ngeh ternyata saya agak sedikit ketinggalan mengenai perkembangan dunia digital. 

Last week I joined seminar that was held by Ednovate. Dan disana saya belajar bahwa Indonesia atau UKM Indonesia perlu mulai memasarkan bisnisnya via internet marketing.

Penduduk Asia Tenggara sktr 531 juta org dan Indonesia memiliki penduduk sekitar 230 juta. Bisa dibayangin kan betapa besar potensi konsumen di Indonesia.

Selain itu BEA masuk antar negara AEC hanya 0-5%, alias kecil banget. So be prepared, negara tetangga pasti akan sangat senang untuk menjual produk mereka di Indonesia.

So what are you waiting for? UKM Indonesia perlu mulai mengekspansi bisnisnya via internet. Lets go global, lets digitize you business!